[9 Maret 2023] The Aceh Institute – The Aceh Institute melaksanakan Wokshop dengan mengambil tema Pembinaan dan Penindakan Pelanggaran KTR bersama Satpol PP, Bappeda dan Dinkes Kabupaten Aceh Timur, pada 9 Maret 2023.
Program Kawasan Tanpa Rokok ini dilakukan guna menekan angka perokok pemula seperti pelajar/mahasiswa terlebih anak – anak.
Karena selain menjaga kesehatan juga mencegah terjadi perilaku atau tindakan negatif dari kalangan milenial.
Untuk itu ditahun 2023 ini The Aceh Institute sedang merancang sebuah Aplikasi Pengaduan Pelanggaran KTR, dimana nantinya setelah dilakukan pemeliharaan selama 6 bulan kemudian akan diserahkan kepada Pemerintah/Kota setempat.